Pelayanan audio untuk mobil anda

Mandra Motor melayani pembe lian dan pemasangan audio untuk mobil anda dengan harga yang baik.

Jenis-Jenis Audio Mobil
yang Perlu Anda Ketahui

audio-1
Audi SPL (Sound Pressure Level)

Jenis audio SPL (Sound Pressure Level) adalah jenis audio yang mengutamakan kekerasan suara. Kekerasan suara diukur dengan satuan desibel. Jenis audio ini berusaha untuk mencapai desibel terbesar yang bisa dihasilkan oleh perangkat audio tersebut. Selain kekerasan suara yang besar, suara bass juga besar.

Ciri khas jenis audio modifikasi ini adalah menggunakan subwoofer dengan jumlah yang sedikit yaitu berjumlah satu atau dua saja namun dengan sobwoofer bervolume besar. Audio Sound Pressure Level (SPL) menggunakan speaker hanya di bagian depan saja. Power amplifier yang digunakan adalah power amplifier bertenaga besar supaya bisa mengalirkan suara ke subwoofer secara maksimal.

audio-2
Audi SQ (Sound Quality)

Jenis audio SQ (Sound Quality) adalah jenis audio yang mengutamakan kualitas suara, yaitu dari sisi bayangan suara (imaging), kedalaman (depth), tata panggung (soundstage), dan kejernihan (clarity). Seperti namanya, jenis audio Sound Quality (SQ) menghasilkan suara seakurat mungkin sehingga mirip dengan aslinya dan kualitasnya baik. Detil suara dan frekuensinya harus terdengar jernih dan jelas.

Audio Sound Quality (SQ) menggunakan speaker head unit yang berkualitas yaitu speaker 3-way head unit. Jenis audio ini dilengkapi oleh prosesor khusus yang memiliki fungsi untuk mengatur time alignment sehingga suara berkumpul di tengah. Kabel-kabel yang digunakan juga adalah kabel berkualitas tinggi sehingga mendukung kualitas suara yang dihasilkannya.

audio-3
Audi SQL (Sound Quality Load)

Jenis audio SQL (Sound Quality Load) adalah jenis audio yang menggabungkan audio Sound Pressure Level (SPL) dan Sound Quality (SQ), yaitu menggabungkan kualitas audio yang baik dan jernih dengan volume yang keras. Ciri dari jenis audio ini adalah jumlah speaker dan sobwoofer yang digunakan banyak. Box subwoofernya besar dan kualitas speaker dan subwoofernya seimbang.

audio-4
Audio Car Theater

Salah satu dari jenis-jenis audio mobil yang perlu diketahui adalah car theater. Jenis audio ini dilengkapi dengan televisi, DVD plater, dan speaker yang berkualitas. Sehingga mobil seolah olah menjadi seperti teater atau bioskop. Speaker dan subwoofer yang digunakan juga berkualitas tinggi, sehingga suara yang dihasilkan jernih dan keras.

Itulah jenis-jenis audio mobil yang bisa kami sajikan dan jelaskan kepada anda. Harapannya adalah anda bisa memahami jenis audio mobil yang mana yang anda butuhkan dan cocok bila diterapkan pada mobil anda. Karena tidak mungkin anda memasukkan semua jenis audio yang ada dalam satu mobil anda.


Masih bingung dengan
kebutuhan mobil anda?

Jangan ragu untuk hubungi tim kami sekarang juga, Ayo! konsultasi sekarang.

Konsultasi Sekarang